<----ads---->

Kawasaki Z250


Varian terbaru Kawasaki, Z250, meramaikan persaingan pasar motor sport di Tanah air. Kawasaki Z250 Memilih Indonesia sebagai tempat peluncuran pertama di dunia , Kawasaki masih menganggap pasar Indonesia memiliki potensi yang cukup besar untuk penjualan motor sport.Belum lama Kawasaki memperkenalkan seri Z800, namun konsumen Indonesia dikejutkan dengan dirilisnya seri Z250. Seri ini tentu diluar perkiraan mengingat biasanya seri Z dirilis dengan kapasitas mesin yang lebih besar.
Kawasaki Z250

Kawasaki Z250 Mengusung konsep naked bike, Kawasaki memberikan alternatif pilihan lain bagi konsumen penggemar sport roda dua di Indonesia.Apa yang membedakan dengan Kawasaki Ninja 250?  keduanya menggunakan paralel twin engine, kapasitas 249 cc, katup throttle bodi ganda dengan main throttle 28 mm, silinder dan piston sama dengan 250. Yang membedakan hanya riding position dan tampilannya. Streetfighter terasa sangat kuat di Z250, dengan desain tangki bensin yang memperlihatkan lekukan-lekukan otot kekarnya serta lampu yang futuristic. Posisi berkendara yang cukup berbeda dari Ninja 250, membuat dianggap cocok untuk meliuk-liuk di perkotaan.
"Headlamp di desain compact dengan daya sinar yang lebih agresif. Pelindung dengan desain yang gagah, tangki didesain dinamis serta panel instrumen gabungan antara analog dan digital, knalpotnya sama seperti Ninja 250," katanya. Soal harga, Kawasaki Z250 ini justru dijual lebih murah dari Kawasaki Ninja 250, yakni Rp 48,5 juta on the road Jakarta. Namun, harga tersebut bisa berubah tergantung dari perkembangan pasar.
Previous
Next Post »