<----ads---->

Cara Mudah Agar Anak Makan Sayur

Para ibu kerap dipusingkan dengan anak-anak yang enggan mengkonsumsi sayur-sayuran. Alhasil, banyak ibu-ibu yang dengan sengaja menyembunyikan sayuran dalam makanan olahan. Kini, Anda tak perlu repot lagi, karena ada cara sederhana agar buah hati mau makan sayuran. Para psikolog telah menemukan bahwa anak-anak lebih mungkin mencoba makanan yang tidak mereka sukai, jika melihat orang dewasa memakannya sambil tersenyum. Dengan begitu, mereka akan tergoda untuk mencobanya. Dengan cukup melihat kenikmatan di wajah orang dewasa, akan memicu perasaan yang sama di bagian otak, korteks prefrontal. Faktanya, otak anak lebih rentan terhadap emosi orang lain. Para ahli dari French National Institute for Agricultural Research di Paris melakukan analisis pada anak usia lima dan delapan tahun dan sekelompok orang dewasa. Seperti dilansir dari Telegraph, para psikolog menilai bahwa reaksi yang ditampilkan pada foto wanita yang sedang makan, kemungkinan memiliki implikasi penting bagi dorongan dari kebiasaan makan sehat pada anak. Hasil laporan penelitian ini menunjukkan bahwa orang dewasa mungkin secara tidak sadar, memengaruhi preferensi makanan pada anak melalui ekspresi wajah. Baik berupa ekspresi kesenangan, atau justru rasa tidak suka.(Sumber:viva.co.id)
Previous
Next Post »